thisberita - Presiden Jokowi terlambat tiba di acara rapat kerja dengan kepala daerah terkait kemudahan berusaha karena terjebak macet. Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menyebut macet merupakan salah satu indikator kemajuan suatu daerah.
Jokowi memang hampir tiap pagi bertolak dari Istana Bogor menuju Jakarta untuk berkantor atau ke acara kepresidenan. Mobil yang ditumpangi Jokowi juga beberapa kali terjebak macet di jalan tol.
Pagi tadi, Jokowi sebetulnya dijadwalkan membuka acara itu. Karena Jokowi kena macet, JK pun menggantikan Jokowi membuka acara.
"Mohon maaf bapak presiden belum hadir karena macet, tapi macet itu tanda kemajuan," ujar JK di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (28/3/2018).
JK menuturkan tidak ada negara berkembang di dunia yang tidak macet. Karena itu, JK meminta para kepala daerah untuk menggenjot pembangunan infrastruktur supaya macet teratasi.
"Jadi kepala daerah nanti diminta untuk menggenjot infrastruktur supaya nggak macet. Nanti bapak presiden akan memberikan arahan, sementara beliau meminta tolong saya membuka rapat," kata JK.
Jokowi kemudian tiba pukul 10.18 WIB didampingi Seskab Pramono Anung. Setibanya di lokasi, dia langsung memberikan arahan.
Jokowi mengakui terkena macet. "Iya macet lama sekali, di mana itu, di Cawang ke utara itu," ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (28/3).